Acara Perpisahan SMKK Immanuel II

Foto Berita 160
05/06/2023
SMK 2, Kegiatan

Pada tanggal 29-30 April 2023, Panitia Perpisahan Periode 2023 menyelenggarakan acara perpisahan kelas 12 angkatan 2020-2021 yang dikemas dalam kegiatan Tour Nginap di Hotel Palapa Beach selama 2 hari 1 malam. Adapun tema dalam acara ini adalah Kemas Putu (Kenangan Masa Putih Abu-Abu). Kegiatan perpisahan kelas 12 kali ini merupakan acara perpisahan yang pertama kali dilaksanakan secara Tour Nginap. Karena pada tahun-tahun sebelumnya hanyalah acara Promnight di hotel saja.

Adapun tujuan utama dari pelaksanaan acara perpisahan kali ini adalah untuk menjaga kekompakan seluruh siswa kelas 12 serta dewan guru dan staff sekolah menjelang masa akhir pembelajaran. Selain itu, acara ini dijadikan sebagai sarana untuk mengukir momen berharga, serta sebagai simbolik pelepasan siswa kelas 12. Adapun jumlah partisipan yang hadir dalam acara ini adalah sebanyak 157 siswa serta 20 orang guru/staff.

Selain itu, adapun rangkaian acara yang dilaksanakan dalam acara perpisahan kelas 12 kali ini adalah games, acara bebas, prosesi penyalaan api unggun, ibadah pelepasan, penyampaian kesan dan pesan dari para guru dan siswa, nyanyi bersama, isi acara dari panitia dan siswa, kegiatan refleksi dan prosesi pelepasan lampion, dan foto bersama.