Prestasi TK Kristen Immanuel Dalam PORSENI PAUD
Pada Hari Senin, tepatnya pada tanggal 10 Oktober 2022, pagi-pagi sudah banyak anak TK Kristen Immanuel yang hadir di sekolah, mereka akan mengikuti lomba PORSENI yang berlokasi di TK Negeri Pembina Kecamatan Pontianak Selatan. Anak-anak mengenakan kostum sesuai dengan jenis lomba yang diikutinya. Ada yang mengenakan pakaian seragam, pakaian olahraga lengkap dengan aksesorisnya, dan kostum menari. TK Kristen Immanuel mengikuti semua cabang yang diperlombakan yaitu; Senam Anak Indonesia, Lari Estafet, Menyanyi Solo Putra dan Putri, Mewarnai, Celoteh, Menari, Gerak dan Lagu, Mencap dengan Jari, Lari Memilih Buah Putra dan Putri, dan Mengelompokkan Warna. Adapun tujuan dari kegiatan PORSENI tersebut adalah:
- Menumbuhkan rasa percaya diri dan sportivitas sejak dini kepada anak-anak.
- Mengembangkan kreativitas seni yang dimiliki oleh anak-anak.
- Memupuk rasa kerjasama dalam tim seperti pada saat perlombaan Senam Anak Indonesia, Menari Kreasi, Gerak dan Lagu serta Lari Estafet.
Sebelum berangkat, anak-anak berkumpul di lapangan TK Kristen Immanuel untuk berdoa bersama. Selain anak yang mengikuti lomba, TK Kristen Immanuel juga membawa satu tim yang terdiri dari 10 anak untuk mengikuti parade pembukaan PORSENI. Anak-anak tampak bersemangat dan percaya diri untuk mengikuti perlombaan tersebut.
Oh iya..., sebelum berlomba anak-anak sudah dilatih oleh guru-guru pembimbing selama kurang lebih tiga minggu, wah... anak–anak sangat hebat, dalam waktu yang cukup singkat untuk latihan, puji dan syukur kepada Tuhan, karena semua cabang perlombaan yang diikuti meraih prestasi, bahkan ada beberapa cabang perlombaan yang membawa TK Kristen Immanuel maju ke tingkat kota yaitu: Lomba Gerak dan Lagu, Lari Memilih Buah Putra, Menyanyi Solo Putri, Mencap dengan Jari, dan Celoteh, mereka mewakili PAUD Kecamatan Pontianak Selatan, yang diselenggarakan pada tanggal 19 dan 20 Oktober 2022. TK Kristen Immanuel berhasil memperoleh juara pada beberapa lomba yang diwakilkan yaitu, Juara 3 Lomba Celoteh oleh Princella Gwen, Juara Harapan 2 Lomba Gerak dan Lagu oleh Jocelyn Eudora Lim, Meythalia Jocellyne Cau, Elsa Kanaya Khou, Celine Lenora Vilentcia, Vellica Evelyn, Grethania Elisya Gunawan, Juara 3 Lomba Menyanyi Solo Putri oleh Zane Keona Ostinata, dan Juara Harapan 1 Lomba Mencap dengan Jari oleh Theodora Gabby Ariesta. “Selamat ya, anak-anak dan guru yang sudah membimbing”. PORSENI Tingkat Kecamatan dan Kota pada tahun ini mengangkat tema “Melalui PORSENI PAUD Mari Kita Cegah Stunting Untuk Mewujudkan Generasi Sehat, Cerdas, Ceria, Unggul dan Berakhlak Mulia”.