Prestasi Membanggakan Siswi SDK Immanuel 1 dalam Berbagai Ajang Fashion Show

Foto Berita 626
27/01/2026
SD 1, Prestasi

Sekolah menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada para siswi yang telah menunjukkan kepercayaan diri, konsistensi, dan pengembangan bakat di bidang seni pertunjukan melalui berbagai ajang fashion show dan catwalk competition.

1. Calista Cheries Lysandra (Kelas 5A), meraih sejumlah prestasi sebagai berikut:

  1. Juara 1 Catwalk Competition Tingkat Anak Usia 7–11 Tahun pada tanggal 29 November 2025 di Mall Ramayana Pontianak.
  2. Juara 1 Lomba Busana Casual Jeans pada tanggal 13 Desember 2025 di GAIA Mall Kubu Raya dalam rangka Bale Festival “49 Tahun KPR BTN Anniversary”.
  3. Juara 1 Catwalk Competition pada tanggal 20–21 Desember 2025 di Taman Budaya Pontianak yang diselenggarakan dalam acara ADIRA EXPO: Serba Cuan.
  4. Juara 1 Lomba Fashion Show pada ajang Daihatsu Kumpul Sahabat 2026 pada tanggal 18 Januari 2026 di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman, Pontianak.

2. Chrystella Grizelle (1C), meraih Juara 2 Lomba Fashion Show pada ajang Daihatsu Kumpul Sahabat 2026 yang diselenggarakan pada tanggal 18 Januari 2026 di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman, Pontianak.

3. Aura Latisha Guraquina (5C), meraih Juara 1 Lomba Fashion Show Grand Model Batik Tenun Kalimantan Barat 2026 yang diselenggarakan pada tanggal 18 Januari 2026 di Ballroom Khatulistiwa, Transera Hotel, Pontianak.

Melalui berbagai ajang ini, para siswi belajar mengembangkan kepercayaan diri, disiplin, kreativitas, serta konsistensi dalam mengasah bakat. Semoga pencapaian ini dapat memberikan motivasi bagi seluruh siswa untuk terus berani mencoba dan mengembangkan potensi diri sesuai dengan minat dan bakat masing-masing.

Semangat terus para siswi! Teruslah melangkah dengan percaya diri, kembangkan bakat terbaikmu, dan raih prestasi yang lebih tinggi di kesempatan berikutnya! ✨👗